IT DevelopmentNews

Apa itu IaaS, PaaS, SaaS di Cloud Computing?

By April 13, 2022 No Comments

Dunia bisnis saat ini sangat terbantu dengan kehadiran inovasi teknologi yang disebut dengan cloud computing. Jika saat ini bisnis Anda sedang dalam proses memulai implementasi cloud server, tentunya Anda harus memahami berbagai layanan cloud computing yang tersedia serta kelebihan dan kelemahannya. Cloud computing sendiri menurut Microsoft adalah pengiriman layanan komputasi—seperti server, penyimpanan data, database, jaringan, perangkat lunak, sistem analitik—melalui Internet (“cloud”) yang menawarkan inovasi lebih cepat, sumber daya yang fleksibel, dan biaya yang terjangkau. Secara umum, layanan ini terbagi dalam tiga kategori: Software as a Service (SaaS), Platform as a Service (PaaS), dan Infrastructure as a Service (IaaS). Simak artikel ini untuk mengetahui apa itu istilah SaaS, PaaS, IaaS di cloud computing. 

 

SaaS: Software as a Service di Cloud Computing

Seperti namanya, SaaS adalah layanan cloud computing yang tersedia dalam bentuk perangkat lunak. SaaS menggunakan aplikasi  yang dikelola oleh masing-masing penyedia SaaS secara terpusat melalui internet kepada para pengguna. Sebagian besar aplikasi yang termasuk dalam SaaS dapat diakses langsung melalui browser web Anda. Contoh dari SaaS yang mungkin Anda ketahui adalah Google Workspace, Office 365, Dropbox, Cisco WebEx, dan Adobe Creative Cloud.

 

SaaS memiliki kelebihan baik bagi pengguna maupun bisnis. SaaS dapat menghemat waktu dan biaya perusahaan karena tidak memerlukan proses pengunduhan (download) dan pembaruan software. Pengguna hanya perlu memperhatikan data yang mereka simpan pada aplikasinya. SaaS juga tidak memerlukan banyak perangkat, cukup gadget dan koneksi internet saja. Kesederhanaan dan kemudahan inilah yang menjadi keunggulan SaaS bagi para penggunanya, terutama jika penggunanya tidak terlalu fasih dengan berbagai fitur yang tersedia di internet dan menginginkan layanan yang simpel.

 

Terdapat pula kelemahan dari SaaS yang bisa menjadi bahan pertimbangan sebelum menggunakannya. Pengguna memiliki kontrol yang terbatas atas layanan SaaS yang digunakan. Hal ini disebabkan karena SaaS tidak menyediakan layanan yang menyesuaikan kemauan penggunanya satu persatu, sehingga fitur yang dimiliki pengguna berupa fitur umum dari penyedia SaaS tersebut. Pengguna bisa saja mengatur layanan SaaS sesuai kemauan, namun skala dan fungsinya cukup terbatas.

 

Secara singkat, karakteristik dari SaaS adalah sebagai berikut:

  1. Dikelola dari pusat.
  2. Dapat diakses dari internet.
  3. Memiliki fitur umum.

 

PaaS: Platform as a Service di Cloud Computing

PaaS menyediakan komponen cloud dalam perangkat lunak tertentu saat digunakan yang dapat digunakan penggunanya untuk menciptakan aplikasi. PaaS memberikan kerangka kerja (framework) bagi para software developer yang dapat digunakan untuk membuat aplikasi yang disesuaikan dengan kebutuhan pengguna. Penyedia PaaS mengelola semua server, penyimpanan, dan jaringan, sementara perusahaan dapat mengelola aplikasinya. Contoh PaaS adalah Amazon Web Service, Microsoft Azure, OpenShift, dan Facebook.

 

Kelebihan PaaS dibandingkan layanan cloud computing lainnya adalah skalabilitas yang tinggi, memungkinkan aplikasi untuk melayani jumlah pengguna yang banyak maupun sedikit. Biaya yang dikeluarkan untuk mengelola PaaS pun tergantung dari banyaknya pengguna sehingga penggunaan PaaS bersifat cost-effective. Selain itu, para developer pun terbantu dengan pengurangan coding yang diperlukan untuk mengembangkan aplikasi.  

Meskipun memiliki fleksibilitas untuk pengguna karena dapat menciptakan aplikasi sendiri, namun pengguna tetap memiliki resiko keamanan data yang disimpan di penyedia PaaS. Selain itu, kelemahan PaaS lainnya adalah masalah runtime yang dikarenakan batasan bahasa atau framework tertentu yang tidak tersedia atau tidak dapat bekerja secara optimal oleh penyedia PaaS.

 

Secara singkat, karakteristik dari PaaS adalah sebagai berikut:

  1. Sumber daya dapat dengan mudah diatur sesuai perubahan yang terjadi pada bisnis. 
  2. Dapat mengembangkan aplikasi sendiri dari software yang disediakan penyedia PaaS.
  3. Menyediakan berbagai layanan untuk membantu pengembangan, pengujian, dan penerapan aplikasi.

 

IaaS: Infrastructure as a Service di Cloud Computing 

Layanan IaaS layanan yang memungkinkan bisnis untuk sepenuhnya mengakses dan memantau komputer, jaringan, penyimpanan, dan layanan lainnya. Berbeda dengan SaaS atau PaaS, pengguna IaaS bertanggung jawab untuk mengelola aspek-aspek seperti aplikasi, runtime, OS, middleware, dan data sementara penyedia IaaS mengelola server, hard drive, jaringan, virtualisasi, dan penyimpanan. Contoh dari IaaS adalah Amazon Web Services (AWS), Cisco Metacloud, Microsoft Azure, dan Google Compute Engine (GCE).

 

IaaS adalah layanan cloud computing yang paling fleksibel, dinamis, dan skalabilitas tertinggi dibandingkan penyedia layanan lainnya. Kontrol infrastruktur cloud computing sepenuhnya dimiliki oleh bisnis/perusahaan, sehingga pembelian resource dapat dilakukan sesuai dengan kebutuhan atau konsumsi penggunanya.

 

Namun, IaaS pun memiliki beberapa hal yang dapat dijadikan pertimbangan sebelum menggunakannya. Diperlukan sumber daya khusus yang paham mengenai cloud computing untuk mengelola IaaS karena penyedia IaaS hanya menyediakan server dan jaringan saja. Pelatihan kemungkinan diperlukan supaya dapat mengelola infrastruktur IaaS dengan efektif. 

 

Secara singkat, karakteristik dari IaaS adalah sebagai berikut:

  1. Dinamis dan fleksibel.
  2. Biaya bervariasi tergantung pada kebutuhan bisnis.
  3. Perusahaan memiliki kontrol sepenuhnya pada infrastruktur.

Setelah mengetahui SaaS, PaaS, IaaS di cloud computing, kira-kira manakah yang paling cocok untuk diterapkan pada bisnis Anda? Jika ingin mengembangkan web maupun aplikasi untuk keperluan bisnis maupun proyek Anda, Vesperia dapat membantu mewujudkan tujuan Anda melalui jasa yang kami tawarkan yaitu IT consultation, Web Development, IT Infrastructure, Artificial Intelligence, Big Data Analysis, dan Digital Agency. Percayakan pada Vesperia sebagai solusi pengembangan teknologi dan informasi untuk bisnis Anda.